Belajar Berbudaya dan Berbahasa, INTERNATIONAL COMMUNITY (IC)
Ilustrasi International Community |
Selain
melatih bahasa asing, IC juga sering berdiskusi mengenai budaya dalam dan luar negeri. Melalui banyak program kerja di
harapkan IC menjadi salah satu KSM yang semakin diminati oleh kalangan
mahasiswa, khususnya Prodi
Ilmu Hubungan Internasional. Setidaknya ada delapan divisi penting yang ada di
IC, yaitu Internal, Language Tutor,
Debate Training,
Diskusi Presentasi,
Movie Geek,
Buddy atau Charity, Internalisation dan Medsos-eksternal.
Divisi Internal sering juga
disebut dengan Thor, segala urusan mengenai Chamber. Chamber adalah sebutan untuk ruangan atau basecamp
IC. Sedangkan Language Tutor mengurusi segalanya tentang
bahasa. Menentukan bahasa yang akan dipelajari, mempersiapkan tutor, menentukan
waktu dan target. Ada juga
divisi Debate
Training,
yang mengurusi segala sesuatu mengenai debate. Sedangkan diskusi
presentasi mengurusi segala sesuatu mengenai diskusi presentasi. Movie Geek
mengurusi tentang diskusi film yang akan didiskusikan bersama.
Nah,
adalagi divisi lain, yaitu Buddy. Dimana Buddy mengurusi tentang Charity
seperti BSBI, dan Icamp. BSBI sendiri adalah beasiswa seni dan budaya Indonesia
yaitu beasiswa bagi mahasiswa luar negri untuk belajar diluar negri dengan
dukungan dari kementrian luar negri (kemenlu). Kemenlu mempercayakan program
ini kepada beberapa universitas, salah satunya UPN V YK.
Icamp itu seperti pengkaderan untuk merekrut anggota baru IC serta malam
keakraban IC.
Internalisasi
lebih memegang segala sesuatu mengenai segala jurusan yang berhubungan dengan
kehumasan. Yang terkahir adalah Medsos-eksternal, yang memgang segala sesuatu
tentang media sosial seperti Line, Facebook dan Twitter. Selain itu juga
mengurus segala keperluan pembuatan mading poster dll.
IC
juga memiliki program kerja mingguan dan tahunan. Diskusi presentasi, Debate Training, Movie Geek dan Internalisasi adalah program kerja
mingguan yang diadakan IC. Dalam semua kegiatan diskusi dan debate seluruhnya
menggunakan bahasa inggris dan tentunya lebih membahas tentang
culture-language. Kecuali dalam pemutaran film yang akan didiskusikan tidak
harus menggunakan bahasa inggris, namun diskusi tetap harus menggunaka bahasa
inggris. Sedangkan program kerja internalisasi ini mungkin sedikit berbeda,
yaitu diskusi bersama dosen, diprogram ini lah para member IC melatih bahasa
inggris secara berkala. Karena diharapkan dengan program ini seluruh member IC
fasih dan mahir dalam bidang bahasa inggris.
Untuk
program tahunan, IC mengadakan Charity, Icamp, Diskusi, Workshop dan Language
tutor. Charity itu lebih ke program peduli sosial seperti membagi-bagikan
makanan di jalanan, menyumbang ke panti asuhan atau panti lainnya. Kalau Icamp sendiri sudah
di jelaskan yaitu mengurusi tentang pengkaderan. Kalau diskusi bisa dibuat
diskusi kecil maupun besar atau bisa jadi diskusi kecil dan besar, tergantung
pengisi materi. dan acara paling besar dalam IC yaitu Workshop yang membahas
tentang schoolarsip dari suatu negara secara tuntas dari caranya, tips and
trick, buat CV, surat rekomendasi dan Retro.
Semua
program kerja terbuka untuk umum kecuali language tutor karena kondisional,
internalisasi dan Icamp (pengkaderan). Dari itu semua jelas sudah IC memang berbeda dari KSM
lain, dari divisi dan program kerja yang lebih memmbahas tentang budaya dan
bahasa. IC juga lebih fleksibel dalam diskusi-diskusinya. Dan terkadang IC
mengangkat tema-tema yang ringan agar diskusi tidak terlalu serius dan lebih
santai, contohnya seperti pemutaran film. Yang terpenting adalah informasi
tetap harus didapat di setiap diskusinya.
Syarat
untuk masuk IC ialah mahasiswa aktif UPN V YK diutamakan prodi Hubungan
Internasional. Memiliki passion dalam bidang bahasa asing dan budaya. Mampu
berkomunikasi dengan menggunakan bahasa inggris. Dan yang peling penting adalah
mampu bekerjasama dalam tim. Bahasa inggris adalah modal dasar untuk bisa maju
bersama IC, dan kemauan untuk diasah dan dilatih terus menerus serta kemauan
untuk belajar bahasa asing.
Untuk
mahasiswa UPN V YK khususnya program studi Ilmu
Hubungan Internasional yang memiliki ketertarikan dalam bidang budaya dan
bahasa bisa join KSM IC atau International Community bisa langsung cek di @ic_upenvy untuk Twitter, International Community untuk
Facebook, dan terakhir line @rhz3067. ( Ezza Nur Anisa)
Tulis Komentarmu