UPN “Veteran” Yogyakarta Selenggarakan Pembukaan Kuliah Perdana Magister Ilmu Komunikasi
Editor: Muhammad Akbar Samudra
Yogyakarta, SIKAP ‒ Setelah 15 tahun direncanakan, UPN Veteran Yogyakarta akhirnya dengan resmi membuka program magister Ilmu Komunikasi dengan Kekhususan Komunikasi Korporat. Pembukaan kuliah perdana program pascasarjana ini dilaksanakan Jumat (03/03) lalu di Laboratorium Public Relations Kampus Babarsari.
Agenda yang sejatinya diselenggarakan di ruang seminar Magister Ilmu Komunikasi Gedung Patimura FTI lantai 4 dipindah ke ruang Laboratorium Public Relations. Dihadiri oleh 14 mahasiswa baru pascasarjana, agenda ini berlangsung dari pukul 13:00 hingga 15:30. Dari data awal, mahasiswa baru yang terdaftar berjumlah 16 mahasiswa, namun ada 2 mahasiswa yang berhalangan hadir.
Kekhususan Komunikasi Korporat dipilih karena bidang ini belum banyak diterapkan di perguruan tinggi lain. “Sebenarnya memang cita-cita dari dulu. Dibandingkan dengan S2 Ilmu Komunikasi yang lain, ciri khas di UPN lebih ke Komunikasi Korporat,” jelas Basuki Agus Suparno selaku Koordinator Prodi Magister Ilmu Komunikasi.
Pembukaan kuliah perdana ini diisi dengan Pengantar Komunikasi Korporat oleh Wakil Rektor 1 UPN “Veteran” Yogyakarta, Irhas Effendi. Kemudian dilanjut dengan sesi kuliah perdana ‘Perspektif Komunikasi Korporat’ oleh Basuki Agus Suparno.
Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi S1, Subhan Afifi menuturkan antusiasme masyarakat untuk mendaftar sebagai mahasiswa dalam program pascasarjana ini luar biasa. “Tercatat yang mendaftar itu sekitar 30 pendaftar. Kemudian kita seleksi dan yang diterima menjadi mahasiswa baru sejumlah 16 orang.”
Annisa Herman, salah satu mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi yang juga merupakan lulusan Program Sarjana Ilmu Komunikasi UPN ‘Veteran’ Yogyakarta mengapresiasi dibukanya program ini. “Apresiasi banget buat UPN kususnya Prodi Ilmu Komunikasi karena sebagai jurusan baru di FISIP, ternyata Ilmu Komunikasi sudah bisa mendirikan program S2,” ungkap alumni konsentrasi Public Relations angkatan 2012 ini. Nissa juga menambahkan, dengan adanya Program Magister ini dirinya bisa berkembang lebih baik lagi.
Untuk sementara, perkuliahan akan dilaksanakan pada hari Jumat dan Sabtu, sebab mahasiswa yang ada terdiri dari beragam latar belakang. “Nanti ke depannya kita kembangkan normal pada hari kerja. Sekarang penyesuaian dulu,” pungkas Basuki. (Adi Ihsan & Lajeng Padmaratri)
Suasana pembukaan kuliah perdana Magister Ilmu Komunikasi UPN "Veteran" Yogyakarta pada Jumat (03/03) di Kampus 2 Babarsari. (foto: Adi Ihsan) |
Agenda yang sejatinya diselenggarakan di ruang seminar Magister Ilmu Komunikasi Gedung Patimura FTI lantai 4 dipindah ke ruang Laboratorium Public Relations. Dihadiri oleh 14 mahasiswa baru pascasarjana, agenda ini berlangsung dari pukul 13:00 hingga 15:30. Dari data awal, mahasiswa baru yang terdaftar berjumlah 16 mahasiswa, namun ada 2 mahasiswa yang berhalangan hadir.
Kekhususan Komunikasi Korporat dipilih karena bidang ini belum banyak diterapkan di perguruan tinggi lain. “Sebenarnya memang cita-cita dari dulu. Dibandingkan dengan S2 Ilmu Komunikasi yang lain, ciri khas di UPN lebih ke Komunikasi Korporat,” jelas Basuki Agus Suparno selaku Koordinator Prodi Magister Ilmu Komunikasi.
Pembukaan kuliah perdana ini diisi dengan Pengantar Komunikasi Korporat oleh Wakil Rektor 1 UPN “Veteran” Yogyakarta, Irhas Effendi. Kemudian dilanjut dengan sesi kuliah perdana ‘Perspektif Komunikasi Korporat’ oleh Basuki Agus Suparno.
Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi S1, Subhan Afifi menuturkan antusiasme masyarakat untuk mendaftar sebagai mahasiswa dalam program pascasarjana ini luar biasa. “Tercatat yang mendaftar itu sekitar 30 pendaftar. Kemudian kita seleksi dan yang diterima menjadi mahasiswa baru sejumlah 16 orang.”
Annisa Herman, salah satu mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi yang juga merupakan lulusan Program Sarjana Ilmu Komunikasi UPN ‘Veteran’ Yogyakarta mengapresiasi dibukanya program ini. “Apresiasi banget buat UPN kususnya Prodi Ilmu Komunikasi karena sebagai jurusan baru di FISIP, ternyata Ilmu Komunikasi sudah bisa mendirikan program S2,” ungkap alumni konsentrasi Public Relations angkatan 2012 ini. Nissa juga menambahkan, dengan adanya Program Magister ini dirinya bisa berkembang lebih baik lagi.
Untuk sementara, perkuliahan akan dilaksanakan pada hari Jumat dan Sabtu, sebab mahasiswa yang ada terdiri dari beragam latar belakang. “Nanti ke depannya kita kembangkan normal pada hari kerja. Sekarang penyesuaian dulu,” pungkas Basuki. (Adi Ihsan & Lajeng Padmaratri)
Tulis Komentarmu