Header Ads

Tetap Bekerja Meski Lebaran

Oleh : Jalu RD

Lebaran adalah momen yang tepat untuk bisa berkumpul bersama keluarga. Sayangnya, momen berharga umat Islam ini hanya dapat dirasakan oleh sebagian orang saja. Kesibukan dan tuntutan pekerjaan merupakan alasanya.

Beberapa profesi menuntut seseorang tidak bisa menikmati hangatnya momen lebaran bersama keluarga. Hal ini dikarenakan pentingnya profesi tersebut untuk tetap dijalankan. Seorang polisi misalnya. Meski dalam suasana lebaran, polisi dituntut untuk tetap bertugas guna memastikan keamanan masyarakat.

Seperti yang kita tahu, Lebaran adalah momen saat jutaan manusia tumpah ruah dijalan. Dengan berbagai macam moda transportasi, masyarakat berbondong-bondong untuk pulang ke kampung halaman. Hal ini tentu menjadi tugas kepolisian untuk dapat mengamankan dan memberi kenyamanan bagi para pelaku mudik tersebut.

Salah satu polisi dari Polres Kulonprogo, Yogyakarta, Bripda Wisda Afriyanto menuturkan, bahwa dirinya ditugaskan selama 1 bulan penuh dari H-14 hingga H+14 Lebaran. “Tepatnya saya ditugaskan di Stasiun Wates, Kulonprogo. Tugas intinya untuk back up pengamanan dari stasiun, penumpang hingga kereta,” ujar polisi yang juga gemar mendaki gunung ini.

Ditanya perihal perasaan bekerja di kala lebaran, Wisda sapaan akrabnya ini sempat tersenyum kecil. Senyuman tersebut berlanjut dengan jawaban bernada penuh getar. “Agak bingung nih jawabnya haha, tapi ya rasanya tuh seneng, apalagi saat melihat penumpang (kereta) disambut keluarga, batin saya rasanya jadi rindu untuk pulang dan kumpul bersama keluarga di rumah,” ungkap Wisda. 


Bripda wisda saat bertugas di stasiun wates, Kulonprogo, 25/6. (Jalu RD)

Wisda melanjutkan. Meski ada rindu untuk berkumpul bersama keluarga, namun ini semua sudah menjadi tugasnya. Dia menambahkan bahwa dirinya sudah dikontrak negara untuk melakukan tugas ini. Jadi, mau tidak mau semua harus dijalani dengan ikhlas.

Selain polisi, ada beberapa profesi yang juga mengharuskan seseorang untuk tetap bekerja di saat Lebaran tiba. Avsec (Aviation Security) merupakan salah satunya. Avsec atau yang biasa dikenal sebagai petugas keamanan penerbangan memiliki peran vital dalam penjagaan suatu bandara. Bagai sebuah filter, Avsec harus jeli dan teliti dalam menyaring barang bawaan calon penumpang. Hal ini tentu berhubungan dengan keselamatan dan kenyamanan calon penumpang lainya. 


Beberapa penampakan tugas avsec di bandara, 25/6. (beritasatu.com)


Pentingnya tugas Avsec tersebut menuntut mereka untuk tetap siaga dalam berbagai kondisi dan hari khususnya Lebaran. Menurut penuturan dari Danu Wibowo, salah satu Avsec yang bertugas di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jakarta, mengungkapkan bahwa lonjakan penumpang saat momen Lebaran jauh lebih tinggi jadi risiko terjadinya pelanggaran meningkat. “Kalau pas momen mendekati dan setelah Lebaran lonjakan penumpang dan risiko barang-barang terlarang meningkat, jadi kewaspadaan sangat perlu,” ungkap Danu.

Tingginya intensitas penumpang saat Lebaran mengharuskan Danu dan para Avsec lainya untuk tetap fokus dalam bekerja. ”Ya ini sudah tugas saya, jadi mau tidak mau harus mau haha,” ungkap Danu sembari tertawa.

Danu menambahkan terkadang dia rindu momen Lebaran bersama keluarga. “Kalau ditanya rindu ya jelas rindu, rindu orang tua, temen-temen di kampung, banyaklah pokoknya,” pungkasnya.

Kedua profesi diatas hanyalah potret kecil dari banyak profesi lainya yang tidak bisa menikmati momen Lebaran bersama keluarga. Tentu kita patut mengapresiasi kinerja mereka. Tanpa adanya mereka, mungkin sekarang kita tidak bisa merasakan hangatnya Lebaran bersama keluarga.

Editor : Fariha Sulmaihati

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.