Ilmu Komunikasi UPN “Veteran” Yogyakarta Selenggarakan PKKBN Online
Bumper PKKBN 2020 (Foto: Akun Youtube UPN TV) |
Diaspora memiliki arti kegiatan berpindah ke suatu tempat untuk mengembangkan diri. Menurut Ketua PKKBN Jurusan Ilmu Komunikasi, Ruben H. Sianturi, tema ini tergambar dalam cover Mahabarata yang mengisahkan perpindahan Pandawa dari kerajaan yang ditinggali. “Kisah perpindahan ini menceritakan Pandawa yang akhirnya membangun kerajaan baru dengan lebih makmur dari kerajaan sebelumnya,” ujar Ruben. Melalui tema tersebut diharapkan mahasiswa angkatan 2020 tidak hanya aktif dalam perkuliahan, tetapi juga aktif dalam kepanitian di lingkungan kampus.
Meskipun menghadapi kondisi berbeda dari tahun sebelumnya, panitia mengaku tetap melakukan koordinasi secara maksimal dalam membuat konsep yang baru dan matang. “Meski ada beberapa perubahan dalam konsep kegiatannya, tetapi para panitia juga berupaya membuat rangkaian acara yang lebih menarik, interaktif, dan tentunya lebih asik,” ujar Ruben.
Rangkaian acara dimulai dari pengenalan kepala Prodi S1 Ilmu Komunikasi beserta jajarannya, video tur kampus, serta video konten dari Kelompok Studi Mahasiswa (KSM). Acara juga dilanjutkan dengan pengenalan konsentrasi, pengenalan Organisasi Kemahasiswaan, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM), dan Kelompok Studi Mahasiswa (KSM) yang ada di Jurusan Ilmu Komunikasi.
Kegiatan PKKBN Online melalui Zoom (Tangkapan layar: Vanissa Zera) |
Kegiatan Pengenalan Organisasi kemahasiwaan dan KSM dalam bincang santai komunikasi (Foto: Akun Youtube UPN TV) |
Untuk memeriahkan acara, para mahasiswa secara kelompok diminta membuat akun Instagram dan mengunggah video perkenalan, yel-yel, dan video tanggap isu. Pada akhir rangkaian, panitia memberikan apresiasi kepada kelompok dengan konsep menarik dan jumlah penyuka terbanyak. (Vanissa Zera Ardiyanti)
Editor: Rieka Yusuf
Tulis Komentarmu