UPN “Veteran” Yogyakarta Tanamkan Jiwa Bela Negara pada Mahasiswa Baru melalui PKKBN Tahun 2023
Mahasiswa baru UPN "Veteran" Yogyakarta melakukan latihan baris-berbaris di Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat). (Sumber: Panitia PKKBN). |
Yogyakarta, SIKAP - UPN “Veteran” Yogyakarta menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bela Negara (PKKBN) tahun 2023 dalam rangka menyambut mahasiswa baru. Kegiatan ini dilaksanakan di Kampus UPN “Veteran” Yogyakarta, dimulai dari hari Sabtu (12/08) dan berakhir pada Sabtu (19/08). Pada PKKBN tahun ini, terdapat 5.047 mahasiswa baru yang terbagi menjadi seratus gugus.
Rangkaian kegiatan PKKBN tahun 2023 dibuka dengan Sidang Senat Terbuka pada Sabtu (12/08) dan dilanjutkan dengan pengenalan Organisasi Kampus (OK), seperti BEM KM, DPM KM, BEM Fakultas, DPM Fakultas, dan Himpunan Mahasiswa Jurusan. Pada Sidang Senat Terbuka, Rektor UPN “Veteran” Yogyakarta, Mohamad Irhas Effendi, menyampaikan, “Pelaksanaan PKKBN ini sesuai dengan mandat pendirian UPN “Veteran” Yogyakarta yang tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 121 Tahun 2014 tentang pendirian UPN “Veteran” Yogyakarta. Di dalam pasal 2, dinyatakan bahwa UPN “Veteran” Yogyakarta dalam pelaksanaan tri dharmanya, itu dilandasi nilai bela negara. Maka, penerimaan mahasiswa baru UPN “Veteran” Yogyakarta menegaskan diri sebagai Pengenalan Kehidupan Kampus Bela Negara.”
Tahun ini, PKKBN mengusung tema “Menyiapkan Generasi Pionir Pembangunan Berkarakter Bela Negara untuk Menjaga Keberlanjutan NKRI Menuju Indonesia Emas”. I Dewa Ngurah Putra Sanjaya, selaku ketua pelaksana PKKBN tahun ini menjelaskan, “Alasan kami mengambil tema ini karena UPNVY merupakan kampus bela negara, sehingga kami berharap melalui PKKBN ini bisa mulai menanamkan rasa bela negara kepada para mahasiswa baru.”
Tak hanya dikenalkan pada lingkup kampus secara umum, mahasiswa baru UPNVY juga mengikuti pengenalan fakultas serta jurusan masing-masing pada Senin (14/08) dan Selasa (15/08). Di samping itu, para mahasiswa baru juga berkesempatan untuk mengikuti outbound di luar kampus, yaitu di Akademi Angkatan Udara (AAU), Batalyon Infanteri 403 (Yonmek 403), dan Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat). Tempat-tempat tersebut dipilih dengan tujuan untuk menanamkan jiwa bela negara kepada mahasiswa baru UPN “Veteran” Yogyakarta.
Kegiatan upacara untuk membuka rangkaian kegiatan outbound di Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat). (Sumber: Panitia PKKBN). |
Hal tersebut selaras dengan yang dikatakan oleh Dewa. “Selain untuk menanamkan rasa bela negara kepada mahasiswa baru, kegiatan outbound ini juga digunakan untuk mengorelasikan dengan branding UPN “Veteran” Yogyakarta sebagai kampus bela negara,” ujar Dewa. “Ketiga tempat itu dipilih karena memang dari PKKBN tahun-tahun sebelumnya juga sudah melakukan outbound di tempat tersebut. Jadi, mungkin sudah terjalin hubungan baik antara pihak kampus dengan AAU, Yonmek 403, dan Kopasgat sehingga mempermudah proses koordinasi,” lanjutnya.
Pada kegiatan outbound, mahasiswa baru diajarkan mengenai hal-hal dasar tentang bela negara. “Kebetulan aku outbound-nya di Yonmek 403. Di sana, kami diajari baris-berbaris, diperkenalkan Anoa (kendaraan perang) dan senjata, melewati halang rintang, dan ada games-nya juga,” ujar Khansa Amelia Rifa, salah seorang mahasiswa baru UPN “Veteran” Yogyakarta. Di samping itu, mahasiswa yang melakukan kegiatan outbound di AAU, Anindya Aurellia Salma juga menceritakan pengalamannya. “Agak kaget sih karena sebelumnya belum pernah ikut kegiatan semi militer. Tapi seru banget karena diajarin baris-berbaris dan ada games-nya juga. Jadinya enggak ngebosenin,” ungkap Anindya.
Petugas Kopasgat membetulkan posisi baris-berbaris mahasiswa baru UPN "Veteran" Yogyakarta. (Sumber: Panitia PKKBN). |
Kegiatan outbound di Kopasgat juga tidak kalah seru dengan di AAU dan Yonmek 403. “Kegiatan paling seru selama PKKBN itu waktu outbound di Kopasgat. Dibuka dengan upacara, terus dilanjut dengan latihan baris-berbaris, memanjat jaring, bermain lempar pisau, dan ada beberapa games juga,” jelas Dimas, mahasiswa baru Jurusan Akuntansi.
Selain outbound, para mahasiswa baru juga diberikan kegiatan inbound berupa penyampaian materi dari dosen UPN “Veteran” Yogyakarta. “Waktu kegiatan inbound, kami diberikan materi oleh dosen mengenai bela negara, pencegahan kekerasan seksual dan bullying, sejarah UPN “Veteran” Yogyakarta, serta teknis perkuliahan di kampus kita,” ujar Afrizal Maulana, mahasiswa baru dari Program Studi Hubungan Internasional. “Seru, sih. Kita jadi tau lebih dalam tentang dunia perkuliahan dari kegiatan inbound ini,” imbuhnya.
Pada hari terakhir,
rangkaian kegiatan PKKBN UPN “Veteran” Yogyakarta tahun 2023 diisi dengan
kegiatan UKM Expo dan Talkshow dari alumni dan mahasiswa
berprestasi. Pada UKM Expo, menampilkan 24 Unit Kegiatan
Mahasiswa yang ada di UPN “Veteran” Yogyakarta. Hal ini bertujuan untuk
mengenalkan mahasiswa baru kepada UKM-UKM yang ada di UPN “Veteran” Yogyakarta.
Sehingga, diharapkan para mahasiswa baru bisa mengembangkan minat dan bakatnya
melalui UKM yang ada di Kampus Bela Negara ini. Rangkaian kegiatan PKKBN UPN
“Veteran” Yogyakarta, ditutup dengan penampilan bintang tamu J-Rocks. (Dhea Nikmaturrizki).
Editor: Ikhsan Fatkhurrohman Dahlan
Tulis Komentarmu